law of ueki mania site

writed by [Ronear] Kamis, April 16, 2009

halo para animania!
Bagi yang favoritnya LOU(Law Of Ueki),bisa mengunjungi situsnya di Law of Ueki Mania.Disitu kita disuguhi dua bahasa,id(indonesia)dan en(english).Situs ini dibentuk oleh para fans ueki di Indonesia.Di sisi kiri ada: 1.Menu,yang terdiri dari Home,law of ueki plus(under construction),character,zai,dan jingi(senjata dewa),serta seiyuu dan contact us
2.Gallery-gallery,dan
3.Media-media,seperti other link(situs LOU lainnya),forum,dan download OST atau video LOU
sebagai contoh artikel....
Jingi

Jingi, biasa diartikan sebagai Sacred Treasure atau Senjata Dewa, adalah senjata khusus yang hanya dimiliki oleh Tenkaijin (manusia langit). Jingi bisa dikeluarkan dengan meneriakkan namanya. Senjata ini memiliki desain dan bentuk yang berbeda-beda antara milik Tenkaijin yang satu dengan yang lainnya.

Total Jingi ada 10, terdiri dari...



Bintang 1: Kurogane

Jingi level satu milik tenkaijin. Meriam besar yang tersambung ke tangan pemakainya dan bisa menembakkan bola berukuran besar ke arah sasarannya. Jingi ini didapatkan melalui "kesadaran". Maksudnya, saat seseorang menyadari kalau dia adalah Tenkaijin, maka ia mendapatkan Jingi ini. Kalau diartikan secara langsung, Kurogane berarti besi hitam.





Bintang 2: Fuudou

Jingi level dua. Sebuah perisai yang amat kuat berbentuk tangan. Jingi ini muncul dari tanah di tempat yang diinginkan oleh si pemakai. Selain itu, Fuudou bisa dipakai untuk menyerang musuh dengan membenturkan ke arah sasarannya. Fuudou berarti keteguhan.







Bintang 3: Ranma

Jingi level tiga. Berupa sebuah pedang/pisau yang sangat besar yang tersambung dengan tangan si pemakai. Didapatkan melalui keteguhan. Ranma sendiri kalau diartikan secara langsung, berarti kekacauan.






Bintang 4: Masshu

Jingi level empat. Sebuah kotak bermulut dan bermata. Fungsinya adalah menjepit sasaran. Kalau diartikan secara langsung, Masshu berarti menghancurkan.





Bintang 5: Pick

Jingi level lima. Bentuknya, kubus-kubus yang bersambungan dan membentuk suatu balok yang sangat panjang. Jingi ini menempel ke tangan si pemakainya. Pada waktu dikeluarkan, hanya berbentuk balok biasa, tapi setelah itu langsung memanjang dengan sangat cepat. Serangan yang dihasilkan oleh Jingi ini adalah sebuah tusukan. Merupakan jingi yang paling besar kekuatannya.





Bintang 6: Raika

Jingi level enam. Berbentuk sepatu roda yang memungkinkan pemakainya bergerak dengan sangat cepat di darat. Tapi Raika tidak bisa digunakan untuk melompat. Arti dari Raika adalah kilat petir.






Bintang 7: Gulliver

Jingi level tujuh. Berbentuk kotak yang bisa dimunculkan pemakainya di mana saja untuk menangkap sasarannya. Serangan yang dilancarkan lawan yang terperangkap dalam Jingi ini akan sia-sia, tidak bisa menghancurkan Gulliver dan malah dikembalikan kepada si penyerang.





Bintang 8: Namihana

Jingi level delapan. Berbentuk mirip Pick, tapi karena lebih lentur maka bisa dikategorikan sebagai cambuk berukuran besar. Jingi ini juga menempel ke tubuh si pemakai. Pada gambar di sebelah kiri namihana itu yang warnanya ungu loh. Kayak cambuk. Yang satu lagi yg balok itu Pick.




Bintang 9: Seikuu

Jingi level sembilan. Merupakan sepasang sayap yang menempel di punggung si pemakai sehingga memungkinkan pemakainya terbang bebas di udara. Didapatkan melalui keseimbangan. Arti Seikuu secara langsung adalah penguasa udara.


Bintang 10: Ma-oh

Jingi level sepuluh. Jingi terkuat dan satu-satu nya Jingi yang hidup. Kekuatan Jingi ini tergantung pada keinginan pemakainya. Semakin tinggi tingkat keinginannya melakukan sesuatu, semakin kuat Maoh yang dikeluarkannya. Bentuknya merupakan simbol kekuatan si pemakai. Dalam satu hari, Maoh hanya bisa dipakai sebanyak 6 kali.




Related Posts with Thumbnails
Code Geass - Zero 4

Entri Populer

Ganti backgroundnya yuk

>

[berbagi link]